Pelaku Pembunuhan Penagih Utang di Cianjur Ditangkap, Bravo, Pak Polisi

jpnn.com, CIANJUR - Satreskrim Polres Cianjur, Jawa Barat, berhasil mengungkap kasus pembunuhan Sopyan, 45, warga Kecamatan Sukaluyu, Selasa (12/3).
Pelaku atas nama Surya, 50, warga Kecamatan Karantengah telah ditangkap di wilayah Cileungsi, Bogor.
"Pelaku melarikan diri setelah menghabisi nyawa korbannya yang hendak menagih utang ke rumahnya," ujar Kasatreskrim Polres Cianjur AKP Tono Listianto di Cianjur, Jumat.
Setelah membunuh korban, pelaku sempat membersihkan diri dan minta diantar tukang ojek langganannya ke terminal angkutan kota untuk melarikan diri.
Saat ini, pelaku masih menjalani pemeriksaan di Satreskrim Polres Cianjur. Pelaku ternyata sempat melukai dua orang korban lainnya yang sudah lebih dahulu datang ke rumah pelaku untuk menagih utang, tetapi selamat.
"Kami akan kembangkan kasusnya karena saat ini pelaku masih dimintai keterangan, tetapi keterangan sementara pelaku nekat menghabisi nyawa korban karena kesal terus-terusan ditagih utang," katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, korban Sopyan mendatangi rumah pelaku Surya untuk menangih utang, Selasa (12/3).
Korban yang diminta datang ke rumah pelaku di Kampung Kabandungan, Desa Hegarmanah, Kecamatan Karangtengah, tidak menaruh curiga berangkat bersama ponakannya.
Satreskrim Polres Cianjur, Jawa Barat, berhasil mengungkap kasus pembunuhan Sopyan, 45, warga Kecamatan Sukaluyu, Selasa (12/3).
- Polda Jateng Sisir CCTV Dugaan Pembunuhan Bayi 2 Bulan yang Libatkan Oknum Polisi
- Ternyata Ini 2 Begal yang Beraksi di Setiabudi Bandung
- Sindikat Pembuat STNK Palsu di Cianjur Melibatkan Jenderal Muda, Oalah
- Komplotan Pembuat STNK Palsu Terbongkar dari Laporan Pemilik Rental
- Dedi Mulyadi Minta Masyarakat Jabar Tobat Ekologi di Bulan Ramadan
- Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Begini Respons Dedi Mulyadi