Pelaku Penembakan Misterius di Tangerang Ditangkap, Terjadi di 7 TKP, Nih Tampangnya
jpnn.com, TANGSEL - Satreskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel) menangkap tiga pelaku penembakan yang terjadi di tujuh TKP di Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang.
Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Muharram Wibisono mengatakan, pihaknya membawa ketiga pelaku untuk memastikan di mana saja lokasi penembakan yang dilakukan ketiganya.
“Untuk memastikan di mana saja dan berapa kali mereka melakukan penembakan,” kata AKP Muharram Wibisono kepada wartawan di Polres Tangsel, Jalan Promoter, Tangerang Selatan, Senin (10/8).
Salah satunya dilakukan di Jembatan The Breeze, Cisauk, Kabupaten Tangerang. Polisi membawa ketiga pelaku ke TKP.
Olah TKP ini dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Muharram Wibisono. Ketiga pelaku tampak diborgol dan bermasker.
Dari situ, polisi menuju ke Jalan Raya Serpong, Tangerang Selatan. Proses olah TKP berlangsung singkat, ketiga pelaku langsung dibawa kembali ke Polres Tangsel.
Wibi mengatakan ada tiga pelaku yang ditangkap polisi. Ketiga pelaku adalah CA (19), CA (19), dan EV (27). “Kami masih pengembangan,” kata Wibi.
Ia menambahkan ketiga pelaku ditangkap di lokasi berbeda. “Di salah satu apartemen dan juga ada di rumah,” katanya.
Polisi menangkap tiga pelaku penembakan yang terjadi di tujuh TKP di Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang.
- Bupati Konsel Copot Camat Baito Gegara Ini, bukan karena Guru Supriyani, Oalah
- KKB Tembak Mati Pemilik Kios di Puncak Jaya
- Polisi Tangkap Pelaku Penembakan di Kota Batu, Begini Kondisi Korban
- Kejaksaan Tetapkan 2 Tersangka Korupsi KUR di Tangerang Selatan
- Geram, Sahroni Minta Pelaku Pelecehan Seksual pada Anak Di Ciputat Dijerat Pasal Berlapis
- Polri Berduka, Briptu Kiki Supriyadi Tewas Ditembak OTK