Pelaku UMKM Akui Kebijakan Menko Airlangga Berhasil Jaga Produktivitas
Sementara Muharini Aulia, psikolog yang juga influencer, mengatakan pandemi Covid-19 dan sejumlah aturan pengetatan bukan halangan untuk tetap produktif. Menurut Rini, masyarakat bisa tetap produktif dengan lebih dulu mengenali dan memahmi kegiatan yang bisa memberikan manfaat.
“Kita masih bisa tetap produktif dan memberikan manfaat untuk Indonesia ke depan. Akan tetapi, kita harus lebih mengenali apa saja yang menghalangi kita untuk bisa terus bergerak maju,” imbaunya.
Inisiator Titik Temu, Reza Ahmad, menjelaskan Titik Temu bisa menjadi ruang kolaborasi dan mempertemukan anak-anak muda di Indonesia untuk terus berkarya, termasuk memberikan dampak positif bagi Indonesia.
“Seperti yang diingatkan Pak Airlangga, kita harus tetap optimistis. Kita punya kesempatan untuk bangkit. Potensi yang ada di dalam negeri adalah potensi positif. Narasi positif ini yang akan terus kami sampaikan,” kata Reza. (ant/dil/jpnn)
Keputusan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyubsidi ongkos kirim hingga Rp 500 miliar membuat pendapatan para pelaku UMKM kembali meningkat
Redaktur & Reporter : Adil
- Gandeng JakPreneur, Ridwan Kamil Bantu UMKM Jakarta Tembus Pasar Digital
- Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Nana Sudjana Sebut Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng Upaya Tingkatkan Layanan UMKM
- Temui Uskup Agung Jakarta, Ridwan Kamil Diminta Urus Fakir Miskin & Lingkungan
- Lewat Berkriyasi 2024, BKI Berkomitmen Selalu Hadir Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
- Hadirkan Layanan Makin Lengkap & Aman, SuperApp BYOND by BSI Siap Meluncur