Pelaku UMKM Keluhkan Uji KIR, Ini Solusi dari Sandi
jpnn.com - JPNN.com - Sejumlah pengusaha mikro kecil menengah yang ada di Jalan Suka Mulya II RT 12/01, Kemayoran, Jakarta Pusat mengeluhkan perizinan pengujian kendaraan bermotor (KIR) yang dinilai jaraknya terlalu jauh dari tempat tinggal.
"Jadi pengusaha Micro Kecil Menengah yang ada di sini pada mengeluhkan perizinan kir yang jauh jaraknya," kata calon wakil gubernur Jakarta, Sandiga Salahuddin Uno, saat menemui pengusaha MKM di lokasi, Jumat (6/1).
Mantan Ketua Umum HIPMI ini menegaskan, jika terpilih dirinya akan mengabulkan permintaan warga Jakarta untuk menempatkan pengujian kir di setiap wilayah yang ada di Jakarta.
"Ini merupakan keinginan para pengusaha agar kebijakan pemprov ke depannya dapat bersahabat dengan para pengusaha Mikro Kecil Menengah," tutur Sandi
Selain jarak yang jauh, tambahnya, dalam pengurusan pengujian KIR tersebut juga kerap di keluhkan lantaran prosesnya berbelit-belit.
"Mereka juga mengeluhkan susah mengurus kalau di satu tempat yang prosesnya berbelit-belit dan harus bolak-balik jarak yang jauh," terangnya. (dem/rmol)
JPNN.com - Sejumlah pengusaha mikro kecil menengah yang ada di Jalan Suka Mulya II RT 12/01, Kemayoran, Jakarta Pusat mengeluhkan perizinan pengujian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- Buka Peluang Pasar UMKM ke Luar Negeri, Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Antarinstansi
- Perluas Akses Pembiayaan UMKM, BNI Gandeng Batumbu
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan
- Peruri dan BPR Percepat Layanan Keuangan Digital bagi UMKM
- Sebanyak 90 Ribu Pengunjung Hadiri SIAL Interfood 2024