Pelamar CPNS Sudah Capai 11.340, Baru 2.048 Berkas Diverifikasi
jpnn.com - BIREUEN - Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bireuen baru melakukan verifikasi terhadap 2.048 berkas pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS).
Berdasarkan data online, jumlah pelamar CPNS di Bireuen telah mencapai 11.340 orang.
Menjelang berakhirnya masa pendaftaran online CPNS formasi umum di Bireuen, Rabu (1/10) , jumlah pendaftar masih cukup ramai. Mereka datang dari berbagai daerah.
Amatan Rakyat Aceh (Grup JPNN), Senin (29/9), seribuan pendaftar terlihat antri di BKPP untuk menyerahkan berkas dan mengambil kartu tanda penerimaan berkas.
Kepala BKPP Bireuen Drs M.Isa,MM melalui Sekretaris Muhammad Diah,SAg menyampaikan, jumlah pelamar CPNS di Bireuen telah mencapai 11.340 orang.
Sementara berkas administrasi yang selesai diverifikasi baru mencapai 2.048 berkas dan telah ada nomor ujiannya.
Berkas itu terdiri formasi teknis berkas dalam map merah, guru dalam map kuning dan kesehatan dalam map hijau.
Sementara, formasi dominan pilihan pendaftar yakni guru agama dan bidan, selebihnya memilih jurusan teknis. Pendaftaran online untuk Bireuen, berakhir Selasa 1 Oktober 2014. (rah)
BIREUEN - Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bireuen baru melakukan verifikasi terhadap 2.048 berkas pelamar calon pegawai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tangkap 3 Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Sita Sajam di Rumah SQ
- Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, SAR Gabungan TNI AL Bergerak Cepat Evakuasi Korban
- 797 Lapak di Pasar Gubug Grobogan Terbakar
- Kebakaran Hebat Melanda Pasar Gubug Grobogan, Penyebabnya Belum Diketahui
- Penyesuaian Tarif di KM 131 Ditunda, Ketua Gapasdap: Semoga Tidak Memakan Waktu Lama
- Deklarasi dan Doa Prabowo Mania Jatim untuk Pasangan WALI di Pilwalkot Malang