Pelanggar Perluasan Ganjil Genap Makin Bertambah
jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya terus menindak para pelanggar sistem ganjil genap yang kawasan dan waktunya diperluas karena ada Asian Games 2018.
Setelah berlangsung dua hari atau sejak Rabu (1/8) lalu, pelanggar terus mengalami peningkatan.
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto mengatakan, hal tersebut akan menjadi evaluasi mereka dalam melakukan sosialiasasi.
“Pada hari pertama tercatat ada 1.102 pengendara roda empat yang ditilang. Kawasan MT Haryono jadi lokasi terbanyak pengendara yang ditilang,” kata dia, Jumat (3/8).
Kemudian, pada hari kedua pelaksanaan tercatat ada 1.330 pengendara yang ditilang. Kawasan Pondok Indah jadi lokasi terbanyak pelanggar.
Padahal, kata Budiyanto, pada hari kedua rambu lalu lintas sudah dipasang. Penempatan personel yang berjaga pun dinilai sudah maksimal.
Diduga, jumlah pelanggar banyak lantaran mereka lupa tanggalan ganjil dan genap.
“Kami berharap pelanggar mengalami penurunan dan sadar kebijakan sudah diterapkan,” tandas dia. (cuy/jpnn)
Pada hari kedua pelaksanaan tercatat ada 1.330 pengendara yang ditilang. Kawasan Pondok Indah jadi lokasi terbanyak pelanggar.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Skema Ganjil Genap Kembali Diterapkan, Ini Daftar 28 Gerbang Tol yang Kena
- Hindari Kawasan Puncak Bogor
- Warganet: Pembukaan Olimpiade Paris Beda Kelas dengan Asian Games 2018
- DK Jakarta
- Polri Pastikan Pelat Dinas ZZ Tetap Ikuti Aturan Ganjil Genap
- Catat Tanggal Ganjil Genap Arus Balik Lebaran, Pelanggar Kena Tilang Elektronik