Pelantikan Bupati Terpilih di Gedung Merdeka
jpnn.com - PARIGI - Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran terpilih akan digelar di Gedung Merdeka, Bandung, 17 Februari mendatang.
Sekretaris Daerah Kabupaten Pangandaran Mahmud mengatakan pihaknya sudah menghadiri rapat dengan pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk membahas rencana pelaksanaan pelantikan.
"Kita sudah menghadiri undangan rapat membahas rencana pelantikan bupati dan wakil bupati, sekarang mulai dipersiapkan,” ujarnya kemarin (5/2).
Rapat internal juga digelar untuk mempersiapkan rencana pemberangkatan rombongan. "Kami juga akan mengundang calon yang akan dilantik pasangan H Jeje Wiradinata - H Adang Hadari untuk melakukan musyawarah persiapan pemberangkatan," ujarnya.
Berdasarkan hasil rapat, undangan yang pelantikan dibatasi sebanyak 250 orang per kabupaten. Selain Pangandaran, kepala daerah yang dilantik diantaranya Sukabumi, Depok, Bandung, Indramayu dan Karawang. (oby/sam/jpnn)
PARIGI - Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran terpilih akan digelar di Gedung Merdeka, Bandung, 17 Februari mendatang. Sekretaris Daerah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- DPP PPP Peringati Hari Ibu dengan Beri Santunan ke Anak Yatim Piatu
- Jawab Tudingan, Dolfie PDIP Bilang Aturan PPN 12% Diinisiasi Pemerintahan era Jokowi
- Hasil Survei: Optimistis Presiden Prabowo Bawa Perekonomian Indonesia Bangkit
- Hasil Survei: Mayoritas Responden Optimistis Prabowo Bawa Indonesia Lebih Baik
- HUT Ke-18, Partai Hanura Konsisten Usung Peningkatan Kesejahteraan Daerah
- PKN Usulkan Dua Hal Ini Terkait Pemberantasan Korupsi