Pelantikan Gubernur Kalteng Tunggu Waktu

jpnn.com - PALANGKA RAYA – Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng terpilih masa periode 2016-2021 sebentar lagi bakal dilantik. Saat ini, H Sugianto Sabran dan Habib H Said Ismail yang memenangi pilkada hanya menunggu Surat Keputusan Pengangkatan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
Ketua Fraksi PAN Ade Supriyadi mengatakan, berdasarkan laporan terbaru dari Biro Pemerintahan Setda Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng Slamet Winarto, pihak Pemprov masih berkoordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait proses penerbitan keputusan Presiden (Kepres).
“Untuk sekarang prosesnya penerbitan Kepresnya sedang berlangsung dan Pemprov selalu memonitoring dan berkoordinasi percepatannya ,” terang Ade, Kamis (31/3).
Dia menambahkan, Pemprov mengupayakan pelantikan tersebut bisa berjalan dengan cepat karena Mendagri sedang berada di luar daerah. Namun, secara prinsip menurut laporan Pemprov tidak ada masalah.
“Ya karena prosesnya sedang berlangsung, Insya allah pada waktunya akan segera dilantik,” tegas Ade. (ari/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan