Pelatih Anyar Belum Bikin Murray Berkibar

Pelatih Anyar Belum Bikin Murray Berkibar
Andy Murray. FOTO: getty images

jpnn.com - LONDON - Andy Murray menaruh harapan besar ketika menunjuk Amelie Mauresmo sebagai pelatih. Murray berharap, Mauresmo bisa mengembalikan performa terbaiknya sebagai salah satu petenis top dunia.

Namun, keinginan Murray masih jauh panggang dari api. Alih-alih tampil hebat, Murray justru menuai hasil buruk ketika ditekuk Radek Stepanek dengan skor 6-7, 2-6 di Aegon International, Jumat (13/6).

Itu adalah kekalahan perdana Murray sejak ditukangi Muresmo akhir pekan lalu. Catatan itu tentu menjadi bekal buruk bagi Murray. Pasalnya, Murray sebenarnya memiliki catatan hebat di lapangan rumput. Sejak kalah dari Roger Federer pada 2012 silam, Murray terus saja memetik kemenangan.

Dimulai dengan gelar juara Olimpiade 2012, petenis putra terbaik Inggris Raya itu akhirnya juga bisa mengangkat tropi Wimbledon 2013 yang merupakan Grand Slam ketiga sepanjang tahun.

“Saya membutuhkan banyak waktu untuk berlatih. Perbedaan tahun ini dengan musim lalu adalah saya bermain dalam banyak pertandingan,” terang Murray sebagaimana dilansir laman Sky Sport, Jumat (13/6).

“Kini, saya akan mengambil istirahat untuk beberapa saat. Sebab, sejak Senin sebelum Prancis Open, sayua bermain setiap hari. Tapi saya akan kembali bermain hanya untuk laga amal,” tegas Murray. (jos/jpnn)


LONDON - Andy Murray menaruh harapan besar ketika menunjuk Amelie Mauresmo sebagai pelatih. Murray berharap, Mauresmo bisa mengembalikan performa


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News