Pelatih Anyar Persiba Incar Poin Perdana di PSBS Biak
jpnn.com, BIAK - Pelatih Persiba Satya Bagdja langsung membenahi lini pertahanan jelang bentrok melawan tuan rumah PSBS Biak dalam laga lanjutan Liga 2 2019, Senin (29/7) sore.
Tuan rumah memang dikenal dikenal mengandalkan agresivitas serta umpan lambung untuk pada sebagian besar laga.
Hal ini pun coba diantisipasi dengan mempersiapkan lini belakang Persiba yang kemungkinan besar dikawal Imam Mahmudi dan Taufiq Kasrun.
BACA JUGA: Semen Padang 0 vs 0 Persebaya: Tuan Rumah Gagal Tinggalkan Posisi Buncit
“Kami berusaha agar tidak kebobolan di Biak, jadi minimal, kami bisa curi poin dari mereka,” kata Satia.
Jika melihat rekor pertemuan musim lalu, baik Persiba maupun PSBS Biak punya catatan saling mengalahkan.
PSBS Biak sukses membekap Persiba pada putaran pertama dengan skor 5-2. Beruang Madu membalas pada putaran dua dengan skor 3-1 di Stadion Batakan pada putaran dua.
Pertandingan besok juga jadi kali pertama Satya setelah ditunjuk menggantikan Salahudin. Tentu publik punya harapan Satya bisa mengangkat performa Beruang Madu yang pada laga terakhir keok 0-2 atas Persik Kediri.
Pelatih Persiba Satya Bagdja langsung membenahi lini pertahanan jelang bentrok melawan tuan rumah PSBS Biak dalam laga lanjutan Liga 2 2019, Senin (29/7) sore.
- Philip Hansen Resmi Jadi Pelatih PSMS Medan
- Perseru Badak Lampung Turun Kasta, 4 Pemainnya Jadi Buruan Klub Liga 1
- Gagal Bawa PSMS Promosi ke Liga 1, Jafri Sastra Bilang Begini Soal Nasibnya
- PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1, Bus Pemain Dilempari Batu di Labura
- PSMS Medan Liburkan Pemain setelah Tak Lolos ke Babak Semifinal Liga 2
- Kalah Lawan Persita, PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1