Pelatih Arema Belum Move On dari Barito Putra

jpnn.com - MALANG – Pelatih Arema Cronus Milomir Selija terlihat belum bisa melupakan para pemain Barito Putra. Itu dibuktikan dengan keputusan Seslija mendatangkan dua pemain dari klub yang pernah dibesutnya itu.
Mereka ialah penjaga gawang Teguh Amiruddin dan Antony Putro Nugroho. General Manager Arema Cronus, Rudi Widodo mengatakan, Antony merupakan sosok penyerang potensial.
Selain punya skill mumpuni, lelaki kelahiran Bantul 22 tahun silam ini punya segudang pengalaman semenjak di level junior. Salah satu di antaranya adalah program SAD Uruguay.
"Dia bisa jadi aset masa depan Arema (Cronus,red)," ujar Rudi, Kamis (5/2).
Rudi menjelaskan, klubnya tak buru-buru langsung memberinya kontrak. Milomir, kata dia, masih ingin melihat perkembangan Antony terutama dari segi fisik si pemain. Pasalnya, Antony sempat cedera lama. “Makanya kami ingin lihat terlebih dahulu perkembangannya," pungkas dia. (mam/jos/jpnn)
MALANG – Pelatih Arema Cronus Milomir Selija terlihat belum bisa melupakan para pemain Barito Putra. Itu dibuktikan dengan keputusan Seslija
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP Spanyol: Jerez Menyimpan Sejuta Kenangan Bagi Marc Marquez, Pahit dan Manis
- Arema FC Vs Madura United Malam Ini, Dalberto Jadi Sorotan
- Berita Duka: Abdi Tunggal Meninggal Dunia
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Menang Tipis
- Sudirman Cup 2025: Skuad Garuda Kembali Tergerus