Pelatih Arema FC tak Percaya Aroma Kutukan
Arema FC vs Sriwijaya FC
jpnn.com, MALANG - Arema FC akan menghadapi Sriwijaya FC dalam laga babak delapan besar Piala Presiden 2018, Minggu (4/2) malam di Stadion Manahan, Solo.
Skuat Arema FC punya hasrat berlipat untuk bisa mempertahankan gelar juara Piala Presiden. Selain soal motivasi tersebut, ada banyak ”bumbu” yang membuat pertandingan Arema FC vs Sriwijaya FC patut dinantikan pencinta sepak bola.
Bumbu itu mulai dari sisi teknis, gengsi, hingga kutukan. Dari segi teknis, pelatih kedua tim bisa jadi saling mengetahui kelemahan dan kelebihan masing-masing.
Pelatih Arema FC Joko ”Gethuk” Susilo merupakan asisten pelatih Rahmad Darmawan saat masih menukangi Arema FC dulu. Saat ini, pelatih yang akrab disapa RD ini menukangi Sriwijaya FC.
Sedangkan dari sisi gengsi, terlalu banyak pemain eks Arema FC yang saat ini membela Sriwijaya FC. Mereka adalah Adam Alis, Esteban Vizcarra, Hamka Hamzah, Beto Goncalves, Ponaryo Astaman, Herman Dzumafo, hingga Irsyad Maulana.
Sedangkan aroma kutukan, Arema FC terlalu sering kalah dari Sriwijaya FC saat bertanding di Stadion Manahan, Solo.
Dari empat laga, Arema FC hanya menang sekali, yakni saat tahun lalu mengandaskan Sriwijaya FC di babak delapan besar Piala Presiden 2017.
Sedangkan tiga laga lain, Arema FC selalu kalah. Yakni, di Final Copa Dji Sam Soe 2010, saat itu kalah dengan skor 1-2.