Pelatih Belgia Minta De Bruyne Tinggalkan Chelsea

jpnn.com - LONDON - Pelatih timnas Belgia, Marc Wilmots menaruh perhatian besar terhadap karir Kevin De Bruyne. Wilmots meminta gelandang berusia 22 tahun tersebut meninggalkan Chelsea demi karir yang lebih baik.
Wilmots menilai, De Bruyne tak akan berkembang di Chelsea. Alasannya, De Bruyne selalu kalah bersaing dengan nama-nama yang lebih tenar. Faktanya, De Bruyne memang tenggelam di bawah bayang-bayang pemain Chelsea lainnya.
Dia kalah bersaing dengan Frank Lampard, Ramires, Eden Hazard maupun gelandang muda Oscar. Total, De Bruyne baru bermain dalam tiga pertandingan bersama The Blues, julukan Chelsea sepanjang musim ini.
"Permintaan pertama saya adalah De Bruyne bermain secara reguler di tim utama. Semua orang tahu bagaimana kualitas yang dimilikinya," terang Wilmots dalam wawancara dengan Sport Bild, Jumat (15/11).
Nah, Wilmots menyarankan De Bruyne hengkang ke Schalke. Menurutnya, De Bruyne bakal sangat berkembang jika pindah ke Bundesliga. Jika itu terjadi, De Bruyne tentu memiliki peluang besar menghuni skuad Belgia di Piala Dunia 2014 mendatang.
"Schalke adalah klub yang sangat spesial untuk saya. Sangat menyenangkan jika bisa melihat De Bruyne bermain di Schalke. Dia bisa memilih klub untuk dipertimbangkan," tegas legenda hidup Belgia tersebut. (jos/jpnn)
LONDON - Pelatih timnas Belgia, Marc Wilmots menaruh perhatian besar terhadap karir Kevin De Bruyne. Wilmots meminta gelandang berusia 22 tahun tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dikalahkan Persib, PSS Harus Mati-matian Demi Keluar Zona Degradasi
- Persija vs Semen Padang: Kabau Sirah Jadi Tim Underdog
- Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Alex Marquez: Lebih Manis dari Biasanya
- Klasemen MotoGP 2025 & Komentar Marc Marquez soal Quartararo
- Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Akhir Musim, Simak Kata-kata Perpisahannya
- 2 Menit di Depan Marc Marquez Serasa 2 Tahun Buat Quartararo