Pelatih Bhayangkara FC Ungkap Alasan Percaya Pemain Muda

Pelatih Bhayangkara FC Ungkap Alasan Percaya Pemain Muda
Simon McMenemy. Foto: M Syafaruddin/JPC/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy dikenal sebagai figur yang gemar memberi kesempatan kepada pemain muda untuk unjuk gigi.

Selama ini dia sering memasukkan sejumlah pemain muda ke dalam starting eleven Bhayangkara FC.

Menurut Simon, mengorbitkan pemain muda merupakan salah satu tanggung jawab pelatih sepak bola.

"Itulah yang seharusnya dilakukan oleh seorang pelatih. Percaya kepada para pemain-pemain muda dan itu hal yang bagus," ucap Simon, Minggu (23/9).

Dia menambahkan, pemain muda yang diberi kesempatan bermain akan belajar mengembangkan permainan.

Selain itu, pemain muda juga tidak akan mengulangi kesalahan yang pernah dilakukan dalam sebuah pertandingan.

"Sebagai contoh Sani Rizki Fauzi. Dia pemain muda yang melakukan kesalahan di babak kedua (saat Bhayangkara berhadapan dengan Barito Putera). Akibatnya Bhayangkara kebobolan. Namun, apakah saya akan langsung memutuskan tidak memakainya? Tidak juga," ujar Simon.

Bagi Simon, yang terpenting untuk pemain adalah proses. Sebab, tidak mungkin tercipta pemain andal tanpa adanya pembelajaran.

Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy dikenal sebagai figur yang gemar memberi kesempatan kepada pemain muda untuk unjuk gigi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News