Pelatih Bosnia Balik Semprot Edin Dzeko

jpnn.com - BOSNIA - Situasi internal timnas Bosnia semakin membara. Gara-garanya ialah perseteruan sang pelatih Safet Susic dengan bomber andalan Edin Dzeko. Keduanya kini terlibat aksi saling kritik.
Setelah Dzeko, kali ini giliran Susic yang melakukannya. Susic terang-terangan menyemprot balik Dzeko. Itu dilakukan sebagai bantahan atas klaim Dzeko yang sempat meminta pergantian saat Bosnia uji coba kontra Mesir lalu.
Menurut Susic, tidak ada kesepakatan untuk mengganti Dzeko di tengah babak. Padahal, sebelumnya Dzeko sempat mengaku sudah berkoordinasi dengan Susic agar hanya diturunkan setengah babak.
"Tidak ada perjanjian dengan Dzeko. Dia memang ingin diganti. Namun, saya tetap membiarkannya bermain. Tim medis mengatakan dia fit," terang Susic pada Dnevni Avaz, Selasa (11/3).
Susic juga meminta Dzeko tak banyak mencampuri sisi kepelatihan. Selama ini, bomber Manchester City itu dituding kerap melakukan propaganda terhadap semua pemain timnas Bosnia.
"Selama saya menjadi pelatih, Dzeko tetap akan bermain. Saya tahu ini sulit untuk pemain yang memiliki teman dekat di timnas. Saya juga pernah jadi pemain. Tapi, saya tak pernah mempertanyakan keputusan pelatih," tegas Susic. (jos/jpnn)
BOSNIA - Situasi internal timnas Bosnia semakin membara. Gara-garanya ialah perseteruan sang pelatih Safet Susic dengan bomber andalan Edin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri