Pelatih Deltras Keluhkan Jadwal
Selasa, 31 Januari 2012 – 09:07 WIB
SIDOARJO - Deltras Sidoarjo bakal melewati jadwal ekstra berat di Februari nanti. Dari jadwal yang dirilis oleh PT Liga Indonesia, dalam kurun waktu 15 hari, The Lobster julukan Deltras harus melakoni laga away sebanyak empat kali. Awalnya, anak asuh ini akan dijamu Persiram Raja Ampat (4/2) di Stadion Lebakbulus, Jakarta. Empat hari kemudian (8/2) Mijo Dadic dan kawan-kawan harus terbang ke Palembang untuk bentrok melawan Sriwijaya FC di Stadion Jakabaring. Dengan begitu, penggawa Deltras sudah seharusnya mengakhiri permainan kasar yang sering mereka lakukan. Sebab, hal tersebut membawa dampak negatif bagi kekuatan tim. Ya, akumulasi kartu kuning yang kerap melanda pemain utama membuat Deltras tidak pernah turun dengan kekuatan lengkap selama sembilan kali tanding.
Tak cukup sampai disitu, Jorg Peter Steinebrunner pelatih kepala Deltras dituntut lebih cerdas untuk menyusun program latihan bagi pemain. Sebab, setelah dari Palembang, Deltras harus bertindak sebagai tamu di markas Presegres Gresik 14 Februari. Nah, seakan peluh belum juga kering, tim kebanggaan Deltamania ini harus terbang ke markas Persiba Balikpapan (18/2).
Baca Juga:
"Jadwal memang terlalu padat, membuat kami tidak memiliki banyak waktu untuk recovery stamina pemain dengan maksimal. Akibatnya pun parah kondisi pemain yang mudah cedera. Kondisi seperti ini yang saat ini membuat kami harus berpikir lebih untuk menyiasati padatnya jadwal," ujar asisten pelatih Deltras bidang teknik dan stamina pemain, Troy Medicana, kemarin (30/1).
Baca Juga:
SIDOARJO - Deltras Sidoarjo bakal melewati jadwal ekstra berat di Februari nanti. Dari jadwal yang dirilis oleh PT Liga Indonesia, dalam kurun
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024