Pelatih Digadang-gadang Arsiteki AC Milan
jpnn.com - PELATIH Sassuolo Eusebio Di Francesco sedang dalam sorotan karena diprediksi menjadi kandidat utama pelatih Milan jika Sinisa Mihajlovic dipecat.
Meski mendapat sindiran dari presiden Milan Silvio Berlusconi, Di Francesco nyatanya berhasil membawa Sassuolo, tim debutan Seri A pada dua musim lalu, bersaing dengan Milan berebut tempat untuk Liga Europa.
Di Francesco mengingatkan target utama Sassuolo adalah bertahan di Seri A. Target itu kini terpenuhi, dan muncul kekhawatiran para pemain I Noverdi akan terlena. Apalagi akhir minggu ini mereka akan berhadapan dengan Carpi yang berjuang lolos dari zona degradasi.
"Saya merasa lapar saat ini, begitu juga dengan para pemain. Saya tidak mengerti mengapa hanya mereka yang bertarung di zona degradasi yang harus merasa lapar, " kata Di Francesco seperti dilansir dari laman Football Italia.
"Kami bermain di Seri A, dan anda harus membuktikan kemampuan anda di setiap pertandingan. Saya harus melakukannya sebagai pelatih dan para pemain harus melakukan hal yang sama," kata Di Francesco.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024
- Fakta-Fakta Menarik 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad