Pelatih Filipina Sebut Indonesia Tim Kuat, Egy Maulana Jadi Target
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas U-23 Filipina Norman Fegidero sudah mengantongi kekuatan Timnas U-23 Indonesia jelang laga lanjutan Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (13/5).
Egy Maulana Vikri menjadi salah satu pemain yang paling diwaspadai tim The Young Azkals.
Laga itu menjadi pertandingan hidup mati untuk Filipina.
Pasalnya sudah tiga laga mereka jalani sejauh ini dan baru mengantongi empat poin.
Oleh karena itu, untuk menjaga kans lolos ke babak berikutnya, kemenangan wajib didapatkan oleh Filipina.
"Sayap kanan. Nomor 10. Dia bagus dan sangat cepat. Saya suka dia karena melihat permainannya di Piala AFF," kata dia, saat disinggung soal pemain Indonesia yang diantisipasi.
Pujian dan respek tinggi juga ditegaskan oleh Norman untuk Timnas U-23 Indonesia.
Bagi dia, meskipun saat ini Indonesia baru mengantongi tiga poin, status unggulan dan favorit lolos dari grup tak bisa dipungkiri.
Pelatih Filipina sebut pemain timnas U-23 Indonesia bernomor 10, Egy Maulana harus diwaspadai dalam laga lanjutan Grup A SEA Games 2021
- Menjelang Lawan Indonesia, Pelatih Filipina Mengaku Mendapat Ancaman Pembunuhan
- PSSI Mengecam Aksi Rasis Fan Timnas Indonesia ke Pemain Guinea
- Timnas U-23 Indonesia Gagal Lulus Olimpiade, Apa Agenda Shin Tae Yong Berikutnya?
- Letjen TNI (Purn) Marciano Norman Mengapresiasi Kerja Keras Timnas U-23 Indonesia
- Presiden FIFA: Pesan Saya kepada Semua Orang di Negara Pencinta Sepak Bola Indonesia
- Timnas U-23 Indonesia Gagal ke Olimpiade, Reaksi Netizen Tidak Disangka