Pelatih Kolombia: Rodriguez Luar Biasa
jpnn.com - RIO DE JANEIRO - Pelatih Kolombia, Jose Pekerman tak bisa menyembunyikan kekagumannya pada sepak terjang James Rodriguez di Piala Dunia 2014. Dengan usia yang masih 22 tahun, Rodriguez ternyata mampu menjadi motor permainan Kolombia.
Terbaru, Rodriguez menunjukkan kebintangannya ketika memborong dua gol kemenangan Kolombia atas Uruguay dengan skor 2-0 di Stadion Maracana, Minggu (29/6) dini hari WIB.
Donasi itu membuat Rodriguez kini berhak nangkring di pemuncak top skor sementara Piala Dunia 2014 dengan torehan lima gol. Bagi Pekerman, catatan yang ditunjukkan Rodriguez sangat ajaib.
“Selama pengalaman saya di sepakbola, saya selalu memiliki pemain dengan kualitas luar biasa, pemain dengan kemampuan teknik sangat tinggi. Saya meletakkan semuanya pada diri Rodriguez,” terang Pekerman di laman Sky Sport, Minggu (29/6).
Pekerman tentu tak akan menyangka Rodriguez bakal langsung tampil trengginas di Piala Dunia. Pasalnya, Rodriguez sebenarnya hanya menjadi pelapis Radamel Falcao. Sayangnya, Falcao harus absen karena cedera lutut.
“Apa yang paling mengejutkan ialah usianya yang masih muda. Sepakbola memaksa Anda untuk berkompromi dengan banyak situasi,” tegas Pekerman. (jos/jpnn)
RIO DE JANEIRO - Pelatih Kolombia, Jose Pekerman tak bisa menyembunyikan kekagumannya pada sepak terjang James Rodriguez di Piala Dunia 2014.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina