Pelatih Persib Ajak Berpikir Positif untuk Wander Luiz

Pelatih Persib Ajak Berpikir Positif untuk Wander Luiz
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts. Foto: Persib

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts berharap tes kedua pemainnya, Wander Luiz, hasilnya bagus. Sampai Senin (13/4), Wander Luiz masih belum mendapatkan hasil tes keduanya.

Padahal, Wander Luiz sudah menyelesaikan masa isolasi selama 14 hari setelah dinyatakan positif Covid-19. Masa isolasi pemain asal Brasil itu berakhir pada Rabu (8/4) lalu.

Selama karantina, Robert tahu Wander Luiz dalam kondisi yang bagus dan baik-baik saja. Oleh karena itu, dia berharap hasil tes kedua Wander Luiz negatif.

"Tentunya semua orang ingin mengetahui hasil dari pemeriksaan. Wander sudah menjalani latihan di rumah dengan baik. Besar harapan saya Wander dan ayahnya mendapat hasil yang baik," katanya, Senin (13/4) di situs resmi Persib.

Sejauh ini, Wander Luiz memang tidak menunjukkan gejala. Namun, Robert mengetahui bahwa kondisi yang baik itu belum bebas dari Virus Corona. Oleh karena itu, dia berharap setelah tes kedua memastikan semuanya benar-benar baik.

"Tetap harus ekstra waspada dan terus memeriksa tubuh agar bisa pastikan virus ini tidak muncul lagi. Mari berpikir positif untuk Wander Luiz juga ayahnya," tuturnya.(dkk/jpnn)

Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mengajak berpikir positif untuk Wander Luiz yang sedang menjalani isolasi karena positif corona.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News