Pelatih Persib Belum Tahu Kapan Pemain Asingnya Tiba

jpnn.com, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Mario Gomez belum bisa memastikan kedatangan calon striker asing serta pemain tambahan yang akan merapat ke tim berjulukan Maung Bandung tersebut.
Padahal, menurut dia manajemen berencana mengumumkan pemain baru pada Senin (12/3).
Sayang, sampai hari sudah malam, belum ada kepastian dari manajemen. Bahkan, saat Gomez didesak soal calon pemainnya, dia memberikan jawaban yang menunjukkan bahwa proses penjajakan terus berjalan, tapi untuk pengumumannya, dia belum tahu sama sekali.
"Yang penting manajemen melakukan meeting dengan pemain baru itu tapi saya tak tahu kapan, mungkin hari ini mungkin besok ataupun lusa," ucapnya singkat.
Menurut Gomez, dia tak mau terlalu pusing dengan proses negosiasi dan penjajakan yang dilakukan oleh manajemen klub kebanggan Bobotoh tersebut. Tugasnya, lanjut Gomez, hanya untuk mencari pemain yang sesuai kriteria yang dibutuhkan olehnya.
Sebelumnya, Mario Gomez sudah memberikan banyak nama untuk didatangkan oleh manajemen, termasuk pemain asing. Tapi, dari sekian nama hanya ada Muchlis Hadi Ning Syaifulloh dan Ghozali Siregar yang merapat. Sementara itu, beberapa nama yang sempat didekati malah banyak yang berlabuh ke klub lain. (dkk/jpnn)
Pelatih Persib Bandung Mario Gomez belum bisa memastikan kedatangan calon striker asing serta pemain tambahan yang akan merapat ke tim berjulukan Maung Bandung.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Persib vs Bali United: Pengakuan Marc Klok soal Serdadu Tridatu
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Bidik Poin Penuh
- Persib vs Bali United: Bojan Hodak Menuntut Pemain Cadangan
- Kabar Baik dan Buruk Bagi Persib Bandung Menjelang Jumpa Bali United
- Persib Butuh 11 Poin Jadi Juara Liga 1, Tyronne: Semua Final
- Begini Siasat Persib Bandung untuk Terus di Puncak Klasemen Liga 1