Pelatih Persib Bojan Hodak Ungkap Faktor Cedera Horor Dedi Kusnandar

Kemudian, dalam tiga hari ke depan, Marc Klok cs juga akan langsung menjalani laga kandang melawan Persita Tangerang. Sebelumnya, jadwal Persib juga kian sibuk karena mereka berlaga di AFC Champions League (ACL) 2.
"Kami sudah katakan sejak awal musim bahwa masalah kami adalah kompetisi di AFC, dan apabila Liga (LIB) tidak mengubah jadwal melawan Bali (United) maka kami bisa mati."
"Jadi, ini normal ketika memainkan banyak pertandingan, pemain kelalahan dan cedera datang," jelasnya.
Meski ada peristiwa mengerikan, juru taktik asal Kroasia itu tetap mensyukuri tiga poin yang mereka raih malam tadi. Kemenangan ini memperpanjang rekor unbeaten Persib dalam 14 pertandingan.
"Artinya, kami bermain bagus dan ini bukan hanya karena keberuntungan," imbuhnya.
Gol Persib dicetak oleh Gustavo Franca menit 11 dan Marc Klok dari titik putih menit 89'. Adapun gol Barito Putera datang dari mantan pemain Persib Levy Madinda (34'). (mcr27/jpnn)
Pelatih Persib bicara faktor cedera horor yang dialami gelandang senior Dedi Kusnandar saat melawan Barito Putera.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran
- Bomber Persib Ciro Alves Tampil Beda dengan Ambisi yang Sama
- Gim Internal Tutup Program Latihan Persib di Bulan Ramadan
- Persib Memimpin Jauh di Puncak Klasemen Liga 1, Ciro Alves Pilih Membumi
- Dekat dengan Dragan Talajic, Bojan Hodak Prediksi Indonesia vs Bahrain
- Persib Kembali Gelar Latihan, Siapa Pemain yang Naik Berat Badan?