Pelatih Persib Dukung Format Seperti Liga Eropa

jpnn.com - BANDUNG – Pelatih Persib Bandung Dejan Antonic mendukung rencana PT Gelora Trisula Semesta menggelar pertandingan seminggu sekali di Indonesian Soccer Championship nanti.
Jika terlaksana, klub peserta nantinya akan berlaga seperti di Eropa. Setiap klub dalam satu pekan akan bertanding dengan sistem kandang tandang seperti yang terjadi liga di Eropa.
Menurut Dejan, sistem pertandingan seperti itu akan mempermudah setiap tim untuk mempersiapkan pertandingan. Bahkan, akan banyak waktu untuk pemulihan kondisi pemainnya usai bertanding.
"Itu bagus sekali, ada banyak waktu latihan, waktu istirahat, ini pertama kali jika liga di Indonesia mengambil contoh dari Eropa. Ini juga akan meningkatkan kualitas sepakbola Indonesia," kata Dejan seperti dilansir laman resmi Persib kemarin. (jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark