Pelatih PSM Beber 3 Tim Paling Berpeluang Juara Liga 1 2018

jpnn.com, MAKASSAR - Liga 1 2018 memasuki fase paling krusial. Beberapa laga akan sangat menentukan perebutan gelar juara.
Persaingan di papan atas klasemen sementara Liga 1 2018 pun sangat sengit.
Enam tim masih berpeluang menjadi juara. Mereka adalah PSM Makassar, Persija Jakarta, Persib Bandung, Borneo FC, Bhayangkara FC, dan Bali United.
Namun, Pelatih PSM Robert Rene Alberts menyebut hanya tiga tim yang memiliki peluang terbesar menjadi juara Liga 1 2018.
Selain PSM, dua tim lainnya adalah Persib dan Persija. Saat ini tiga tim itu masih menempati top three.
Foto: Syahrul Ramadan/JPC/JPNN
“Tentu saja tiga klub teratas punya peluang yang lebih besar untuk menjadi juara," kata Robert Alberts seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia, Kamis (15/11).
Liga 1 2018 memasuki fase paling krusial. Beberapa laga akan sangat menentukan perebutan gelar juara.
- Klasemen Liga 1 2024/25: Persis Solo Lepas dari Juru Kunci, Siapa Bakal Degradasi?
- Madura United vs PSM: Sape Kerrab Makin Dalam Tercebur ke Zona Merah
- Madura United vs PSM Makassar: Juku Eja Mampu Curi 3 Poin?
- Balotelli Harus Absen Saat PSM Tandang ke PSIS, Siapa Penggantinya?
- Arema FC Vs PSM Makassar Diwarnai 2 Gol Kilat & 1 Kartu Merah
- Live Streaming Arema FC Vs PSM Makassar: Thales Lira Absen