Pelatih Spanyol Anggap Pique Tak Serius Mau Gantung Sepatu
jpnn.com - JURU racik timnas Spanyol, Julen Lopetegui tak percaya bek Gerard Pique benar-benar mau mengundurkan diri dari timnas, usai Piala Dunia Rusia 2018.
"Saya tak mau mengomentari, karena menurut saya itu tidak serius," ujar Lopetegui, di laman Soccerway.
Pique mengumumkan mau pensiun usai membawa Spanyol menang atas Albania dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia, Senin (10/10) dini hari WIB.
Kabarnya, pemain Barcelona itu mundur karena sudah terlalu gerah mendapat kritik. Terbaru, belahan jiwa artis seksi Shakira itu disebut sengaja menggunting bagian lengan seragam timnas untuk menghilangkan bendera Spanyol.
Pique memang dikenal sebagai salah satu pemain yang vokal mendukung kemerdekaan Catalonia.
"Saya mengerti Pique. Dia pemain brilian, fantastis seperti Sergio Ramos. Saya tak mau komentar lagi soal itu (rencana pensiun Pique)," tandas Lopetegui. (adk/jpnn)
JURU racik timnas Spanyol, Julen Lopetegui tak percaya bek Gerard Pique benar-benar mau mengundurkan diri dari timnas, usai Piala Dunia Rusia 2018.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSSI Pecat STY, Pelatih Bali United Terkejut
- Bali United vs Persib: Tuan Rumah Diuntungkan Cuaca, Begini Kata Pelatih Teco
- Fabrizio Romano Ungkap Sosok Ini Jadi Pengganti Shin Tae Yong di Timnas Indonesia
- Momentum Pemecatan Shin Tae Yong Tak Tepat, Beban buat PSSI
- Pemecatan Shin Tae Yong Permintaan Pemain Naturalisasi?
- Shin Tae Yong Berpesan Setelah Didepak PSSI: Semoga Indonesia Lulus ke Piala Dunia