Pelatih Timnas: Bale Selalu Jadi Korban Kebrutalan Lawan
jpnn.com - CARDIFF- Status sebagai pemain termahal dunia ternyata memberi dampak negatif bagi Gareth Bale. Pemain berusia 24 tahun tersebut selalu menjadi korban kebrutalan lawan. Itulah yang dilihat pelatih timnas Wales, Chris Coleman.
Bukti nyata terpampang ketika Wales menjamu Finlandia di laga uji coba di Cardiff City Stadium akhir pekan kemarin. Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor imbang 1-1 itu, Bale selalu menjadi sasaran permainan kasar para pemain Finlandia.
"Dia selalu ditendang, didorong dan diejek. Bale akan selalu diperlakukan seperti itu," terang Coleman sebagaimana dilansir laman Goal, Senin (18/11).
Tapi, Coleman percaya Bale bisa menghadapi semua kebrutalan itu. Pengalaman bermain di Premier League bersama Tottenham Hotspurs dipercaya menjadi modal besar bagi Bale menghadapi lawan yang kasar.
Selain itu, Bale juga memiliki kondisi fisik sangat bagus. Dengan postur tinggi besar, pemain kidal tersebut bisa melewati hadangan pemain lawan.
"Dia punya karakter untuk memahami perlakuan yang akan diterimanya. Sebelum masuk lapangan, dia sudah tahu bakal ada orang yang bisa membuatnya terluka. Namun dia melihat hal itu sebagai sebuah resiko. Meski, itu merupakan resiko yang menyakitkan," tegas Coleman. (jos/jpnn)
CARDIFF- Status sebagai pemain termahal dunia ternyata memberi dampak negatif bagi Gareth Bale. Pemain berusia 24 tahun tersebut selalu menjadi korban
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Shin Tae Yong Merasakan Tekanan Menjelang Indonesia vs Arab Saudi
- Ini Permasalahan Arab Saudi Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Pelatih Arab Saudi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan