Pelatnas Angkat Besi Bakal Angkat Kaki dari Cibubur

Pelatnas Angkat Besi Bakal Angkat Kaki dari Cibubur
Gatot S. Dewa Broto. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Salah satu cabor yang punya tradisi bagus di Olimpiade yakni Angkat Besi bakal pindah dari sentra pelatnas di Cibubur.

Alasannya, karena fasilitas yang tersedia di Cibubur saat ini dinilai tidak mumpuni.

Salah satu opsi terbaik yang dimiliki Eko Yuli Irawan dkk adalah GOR Sabilulungan Si Jalak Harupat, Bandung.

Lokasi tersebut merupakan arena bertanding cabor angkat besi dan angkat berat pada PON XIX/2016. Salah satu alasannya yakni sarana dan prasarana yang tersedia cukup komplet.

Kabar tersebut disampaikan Maman Suryaman, Ketum PABBSI Jawa Barat. Menurutnya, fasilitas yang tersedia di GOR Sabilulungan Si Jalak Harupat bisa menampung 100 an lifter yang berlatih secara bersamaan.

"Saya sendiri baru dapat kabarnya saja," katanya seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.

Maman yang juga mantan pelatih angkat besi Indonesia itu menyambut baik rencana pelatnas angkat besi yang akan menggelar pelatnas di wilayah kerjanya.

"Tetapi, kami juga butuh surat resmi dari PB PABBSI untuk kami teruskan kepada Gubernur," terangnya.

 Salah satu cabor yang punya tradisi bagus di Olimpiade yakni Angkat Besi bakal pindah dari sentra pelatnas di Cibubur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News