Pelatnas Asian Games Terapkan Promdeg, Tidak Ada Atlet Aman
jpnn.com, JAKARTA - Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora Mulyana mengatakan, pihaknya bersama KONI Pusat tetap melakukan evaluasi terhadap pelatnas Asian Games 2018 selama Januari-April.
Menurut Mulyana, pelatnas tetap menggunakan skema promosi dan degradasi.
Karena itu, semua atlet harus menunjukkan kemampuan terbaik agar tidak dicoret dari pelatnas.
“Kalau selama tiga bulan tidak memberikan prestasi akan kami coret,” kata Mulyana, Jumat (12/1).
Dia juga memastikan para atlet peraih emas di Asian Games 2018 bakal mengantongi bonus.
Pemerintah sudah menyiapkan tiga skema bonus bagi para peraih emas.
Yakni, pengangkatan sebagai pegawai negeri sipil (PNS), rumah, dan uang tunai.
Menurut Mulyana, bonus itu diharapkan bisa memacu motivasi para atlet untuk meraih emas.
Mulyana mengatakan, pihaknya bersama KONI Pusat tetap melakukan evaluasi terhadap pelatnas Asian Games 2018 selama Januari-April.
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Rayakan Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Hadirkan Armada Hingga El Rumi
- Hari Sumpah Pemuda, Menpora Dito Ajak Anak-Anak Muda Bergerak Bersama Demi Indonesia Raya
- Badminton Tournament 2024 Selesai Digelar, Asrorun Ni'am: Semoga Menumbuhkan Semangat Kolaborasi
- Tim Bulu Tangkis Kemenpora Tembus Semifinal Badminton Tournament 2024
- LPDUK dan PERBASI Sepakat Kembangkan Industri Basket 3x3