Pelayanan SIM Keliling Lumpuh
Kamis, 17 Januari 2013 – 10:39 WIB
JAKARTA - Banjir parah yang mengepung Jakarta membuat beberapa aktivitas masyarakat di ibu kota lumpuh. Salah satunya adalah pelayanan pengurusan SIM keliling. Ditlantas Polda Metro Jaya memutuskan untuk meliburkan pelayanan tersebut. Untuk pelayanan SIM keliling, biasanya petugas dengan menggunakan kendaraan besar berkeliling menuju pusat-pusat keramaian untuk menjemput bola melayani masyarakat.
"Saat ini untuk sementara pelayanan SIM keliling belum bisa melayani masyarakat karena kondisi jalan menuju lokasi tergenang air," tulis twitter TMC Polda Metro Jaya sekitar pukul 7.34.
Baca Juga:
Belum diketahui sampai kapan pelayanan SIM ini kembali dibuka. Memang yang jelas hingga berita ini diturunkan kondisi di banyak titik ibu kota terendam banjir.
Baca Juga:
JAKARTA - Banjir parah yang mengepung Jakarta membuat beberapa aktivitas masyarakat di ibu kota lumpuh. Salah satunya adalah pelayanan pengurusan
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS