Peleburan Kementerian Diprotes, DPR Adakan Rapat Tertutup

jpnn.com - JAKARTA - Polemik peleburan sejumlah kementerian oleh Presiden Joko Widodo, membuat DPR berhati-hati memberi pertimbangan. Bahkan, pimpinan DPR hari ini mengadakan pertemuan tertutup, meminta pendapat dari pakar dan perwakilan sejumlah kementerian.
Pertemuan secara tertutup yang sedang berlangsung di Gedung DPR RI, Jumat (24/10) siang ini, dihadiri oleh utusan Kemdikbud, Kementerian Kehutanan serta pakar ekonomi. Pertemuan itu dipimpin oleh Wakil Ketua DPR Agus Hermanto.
Pihak-pihak yang dipanggil pimpinan DPR di antaranya Sekretaris Jenderal Kemendikbud Ainun Naim, Sekretaris Ditjen Dikti Kemendikbud Patdono. Ada juga Direktur Eksekutif Center of Reform on Economics (CORE) Hendri Saparini, serta perwakilan Kementerian Kehutanan, Bambang Soepriyatno.
"Iya, sudah banyak rektor yang telepon, mempertanyakan kok dipecah? Nanti seperti apa? (Selain Kemendikbud), ada yang juga beri satu kajian dari kadin dan lain-lain," kata Agus.
Presiden Jokowi dalam surat yang dikirim ke pimpinan DPR ingin melebur dua kementerian itu menjadi Kementerian Kebudayaan, Pendidikan Dasar dan Menengah, serta Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Sedang Kemenhut digabung dengan Kementerian Lingkungan Hidup. (fat/jpnn)
JAKARTA - Polemik peleburan sejumlah kementerian oleh Presiden Joko Widodo, membuat DPR berhati-hati memberi pertimbangan. Bahkan, pimpinan DPR hari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?