Pelindo III Kebut Teluk Lamong
jpnn.com - SURABAYA - Setelah beroperasinya Terminal Teluk Lamong sebagai fasilitas petikemas domestik dan internasional, PT Pelindo III segera membangun fasilitas curah kering. Kepala Humas Pelindo III Edi Priyanto menjelaskan bahwa pengerjaan dermaga curah kering sepanjang 250 meter tersebut dimulai bulan ini.
''Pekerjaan pembangunan dermaga curah kering ini diprediksi selesai setahun. Jadi, pada 2016 dermaga yang memiliki kedalaman kurang dari 14 mLWS itu siap digunakan untuk sandar kapal yang mengangkut curah kering internasional,'' katanya di Surabaya pada Kamis malam (31/12).
Edi menambahkan, di dermaga tersebut, nanti dipasang 2 unit ship unloader yang dilengkapi fasilitasconveyor dan wirehouse. Selain itu, pada tahap awal, gudang curah kering dibangun di atas lahan seluas 8 hektare. Saat pengembangan berikutnya dilaksanakan, dermaga curah kering tersebut diperluas hingga 500 meter dilengkapi 4 unit ship unloader dengan total luas terminal curah kering 26 hektare dan didukung 36 hektare back up area yang berkapasitas hingga 20 juta ton.
Menghadapi tahun ini, perseroan tidak hanya bergerak di bidang layanan jasa kepelabuhanan, namun juga mulai berekspansi usaha dengan membentuk unit usaha baru di bidang properti dan energi.(ias/c14/oki)
SURABAYA - Setelah beroperasinya Terminal Teluk Lamong sebagai fasilitas petikemas domestik dan internasional, PT Pelindo III segera membangun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sambut Investasi Apple di Indonesia, Pemerintah Diimbau Perkuat 4 Hal Ini
- Kontribusi Koperasi Bisa Lebih Besar daripada BUMN atau Swasta
- Pertamina Hulu Rokan Catatkan Lifting Minyak 58 Juta Barel Sepanjang 2024
- Mowilex Raih Sertifikasi CarbonNeutral untuk Keenam Kalinya
- Awal Tahun, USD Hari Ini Masih Bertengger di Rp 16 Ribuan, Kapan Turun?
- Harga Emas Antam Hari Ini 6 Januari Stabil, Berikut Daftarnya