Pelindo IV Buka Jalur Ekspor Langsung dari Balikpapan

jpnn.com - SAMARINDA - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) IV berencana membuka jalur pengapalan langsung ke luar negeri, atau direct call dari Balikpapan, Kalimantan Timur. Rencana itu akan dilakukan pada minggu ke-3 September 2016.
Bahkan, rencana sudah disampaikan oleh Direktur Utama PT Pelindo IV Doso Agung, kepada Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Awang Faroek Ishak akhir pekan lalu.
Dalam pertemuan itu, Doso mengemukakan sejumlah imbal jasa, jika dilakukan direct call atau ekspor langsung dari Balikpapan.
Di antaranya, pemerintah daerah akan memproleh pajak ekspor, sehingga menambah jumlah Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Sebab, selama ini, barang-barang yang diekspor dari Kaltim dan Kalimantan Utara (Kaltara) berupa hasil hutan, tambang, perkebunan dan perikanan, selalu dikirim melalui Surabaya, Jawa Timur.
"Sehingga itu dianggap produk dari Jawa Timur," ujar Doso dalam siaran persnya, Minggu (14/8).
Beruntung, rencana membuka jalur direct call dari Balikpapan itu disambut baik oleh Awang Faroek. Dia juga berjanji akan mendukung sepenuhnya, agar barang-barang dari Kaltim dan Kaltara yang akan diekspor bisa memanfaatkan jalur ini.
Bahkan, dalam waktu dekat Awang akan mengumpulkan para eksportir dan pihak perbankan, untuk mensosialisasikan rencana direct call dari Balikpapan, yang digagas Pelindo IV tersebut. (chi/jpnn)
SAMARINDA - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) IV berencana membuka jalur pengapalan langsung ke luar negeri, atau direct call dari Balikpapan, Kalimantan
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan