Pelindo Sabet Dua Penghargaan BCOMSS 2024

jpnn.com, JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo menyabet dua penghargaan dalam ajang BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024 yang diselenggarakan Kementerian BUMN.
Pelindo berhasil memenangkan predikat gold (terbaik) untuk kategori Community Involvement & Development (CID) Pendidikan.
Penghargaan disematkan karena Pelindo mendukung pembangunan sosial dan lingkungan yang berkelanjutan di Indonesia.
Pada kategori ini, PT Jasa Marga (Persero) Tbk mendapatkan penghargaan silver, yang disusul PT Hutama Karya (Persero) dengan penghargaan bronze.
Pelindo diwakili oleh Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Mega Satria yang mewakili Direktur Utama, dan Department Head Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), Febrianto Zenny.
Department Head Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo Febrianto Zenny mendapatkan penghargaan silver untuk kategori TJSL Agent of the Year.
Selain itu, Pelindo masuk sebagai nominator Best of The Best TJSL BUMN.
Pencapaian ini menegaskan posisi Pelindo sebagai salah satu BUMN terdepan dalam hal inovasi program keberlanjutan.
Pelindo menyabet dua penghargaan dalam ajang BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024 yang diselenggarakan Kementerian BUMN.
- Pelindo Siapkan Solusi Jangka Panjang Agar Macet Horor di Tanjung Priok Tak Terulang
- Gloria Nababan Raih Gelar The Winner Asianista Internasional 2025 di Singapura
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Pelindo Batasi Kontainer yang Masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Pelindo Ungkap Soal Kemacetan Panjang di Tanjung Priok