Pelindo Solusi Logistik & FKS Kolaborasi Perkuat Logistik Terintegrasi
jpnn.com, JAKARTA - PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) menjalin kerja sama dengan PT FKS Solusi Logistik (FKSSL), anak perusahaan dari PT FKS Multi Agro Tbk.
Kolaborasi Subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo, bertujuan untuk meningkatkan efisiensi rantai pasok logistik pada awal 2024 ini.
Direktur Utama SPSL Joko Noerhudha menyatakan langkah ini merupakan bagian dari komitmen SPSL untuk memberikan layanan bisnis terbaik, memperkuat integrasi ekosistem, dan meningkatkan efisiensi rantai logistik.
Diharapkan upaya itu, kata Joko, bisa mendukung pertumbuhan perdagangan dan ekonomi.
“Kolaborasi ini menjadi kelanjutan program Pelindo Group bersama FKSSL yang sebelumnya telah bekerja sama dalam pengembangan value chain di terminal seperti Terminal Teluk Lamong di Surabaya, Terminal Curah Kering di Belawan, dan sekarang fokus pada pengembangan ekosistem ekosistem from port to integrated warehouse,” ujarnya, di Jakarta, Jumat (19/1).
Saat ini, SPSL group telah melaksanakan kegiatan logistik secara penuh seperti jasa contract logistic, supply chain orchestration, project logistic, transportation & logistic services for industrial estate di beberapa wilayah di Indonesia, seperti Jakarta, Lampung, Semarang, Surabaya, dan Medan.
“Kerja sama antara SPSL dan FKSSL akan mendukung percepatan layanan logistik terintegrasi, mengoptimalkan efisiensi rantai pasok produk-produk nasional, dan secara bertahap menurunkan biaya logistik,” ucap Joko Noerhudha.
President Director FKSSL Bong Welly Swandana menyambut baik rencana kerja sama tersebut.
PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) menjalin kerja sama dengan PT FKS Solusi Logistik (FKSSL), anak perusahaan dari PT FKS Multi Agro Tbk.
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Makin Mudah Bangun Loyalitas Pelanggan dengan OCA
- Pemkot Tangsel jadi Daerah Paling Tertib Ukur versi Kemendag RI
- RI Sulit Mencapai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Kalau Mengandalkan Kapasitas Fiskal
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Pemkot Kupang Dorong Kemudahan Investasi untuk Penyerapan Tenaga Kerja