Pelindo Terminal Petikemas Catat Arus Kontainer Ekspor Tumbuh 10,58 Persen di 2024

Pelindo Terminal Petikemas Catat Arus Kontainer Ekspor Tumbuh 10,58 Persen di 2024
PT Pelindo Terminal Petikemas mencatatkan terjadinya peningkatan arus peti kemas internasional sebanyak 10,28 persen di tahun 2024. Foto: Dokumentasi Pelindo

jpnn.com, JAKARTA - PT Pelindo Terminal Petikemas mencatatkan terjadinya peningkatan arus peti kemas internasional sebanyak 10,28 persen di tahun 2024.

Arus peti kemas internasional meningkat dari sebanyak 3.623.006 TEUs di tahun 2023 menjadi 3.995.525 TEUs di 2024.

Corporate Secretary PT Pelindo Terminal Petikemas Widyaswendra mengatakan pertumbuhan terjadi pada peti kemas ekspor maupun impor.

Pada 2024, peti kemas ekspor tercatat 2.060.679 TEUs atau tumbuh 10,58 persen jika dibandingkan tahun 2023 sebanyak 1.863.442 TEUs.

Untuk peti kemas impor mengalami peningkatan 9,96 persen dari 1.748.736 TEUs di tahun 2023 menjadi 1.922.855 TEUs di 2024.

Peti kemas transhipment juga mengalami pertumbuhan dari tahun 2023 sebanyak 10.827 TEUs menjadi 11.990 TEUs di 2024.

“Hampir seluruh terminal peti kemas di lingkungan PT Pelindo Terminal Petikemas yang melayani peti kemas internasional mengalami pertumbuhan beberapa di antaranya TPK Semarang dan TPS Surabaya,” kata Widyaswendra dalam keterangannya, Selasa (11/02).

Di TPK Semarang, peningkatan arus peti kemas internasional didorong adanya penambahan kunjungan sejumlah kapal dari beberapa perusahaan pelayaran.

PT Pelindo Terminal Petikemas mencatatkan terjadinya peningkatan arus ekspor di 2024, berikut perinciannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News