Pelita Jaya Punya Kandidat MVP Terbanyak
Bersaing Berebut Honda Mobilio

CLS Knights Surabaya dan Garuda Kukar Bandung masing-masing diwakili dua pemain. Dari CLS ada Mario Wuysang dan Dimaz Muharri. Sedangkan Garuda diwakili dua sophomore (pemain musim kedua tampil di NBL Indonesia), yakni Diftha Pratama dan Chadistira Pranatyo.
Penguasa klasemen musim ini Satria Muda BritAma Jakarta hanya diwakili oleh Rony Gunawan. Sementara itu, seperti tiga musim sebelumnya, Bima Riski Ardiansyah dari Bimasakti Nikko Steal Malang kembali masuk dalam jajaran nominasi MVP. Satu nama lagi yang masuk nominasi adalah Merio Ferdiansyah (Stadium Jakarta). Dari tim lima besar, hanya Aspac Jakarta yang tak memiliki wakil di barisan nominasi MVP.
Pengumuman sekaligus penyerahan hadiah bagi pemenang akan dilangsungkan setelah musim reguler berakhir. Selain gelar MVP, PT DBL Indonesia juga akan mengumumkan beberapa penghargaan lain berdasarkan pencapaian pemain dan pelatih, plus penghargaan ekstra Best Management untuk tim.
Ang Hoey Tiong, President Director PT Istana Mobil Surabaya (Honda Surabaya Center) mengaku sudah tak sabar menantikan pengumuman MVP Speedy NBL Indonesia musim ini.
"Kami siap memberikan hadiah istimewa berupa mobil Honda Mobilio. Tipe ini merupakan produk terbaru kami yang akan kami hadiahkan bagi yang terbaik (MVP)," ujarnya. (nur)
SURABAYA - Musim reguler Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia 2013-2014 tinggal menyisakan satu seri lagi. Menjelang seri pemungkas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025