Pellegrini Bantah Akan Jual Yaya Toure

jpnn.com - MANCHESTER - Rumor mengenai keinginan Manchesster City menjual gelandang Yaya Toure memantik reaksi Manuel Pellegrini. Pelatih asal Chili itu langsung membantah kabar tentang penjualan Yaya.
Menurut Pellegrini, pihaknya tak pernah ingin melepas gelandang asal Pantai Gading itu. Bagi City, mantan penggawa Barcelona itu tetap menjadi pemain penting di masa mendatang.
“Saya yakin, tidak ada seorang pun di klub ini yang membicarakan tentang penjualan Yaya Toure,” terang Pellegrini sebagaimana dilansir laman Sky Sports, Sabtu (8/11).
Rumor itu muncul setelah Yaya dianggap tampil buruk sepanjang musim ini. Kebetulan, kontrak pemain berusia 31 tahun itu bersama City juga akan habis dua musim lagi. Paris Saint Germain dikabarkan siap menampung Yaya.
“Memang ada banyak kabar yang menyebutkan tentang penjualan Yaya. Mungkin itu yang dilakukan tim lain agar kekuatan City melemah,” tegas mantan pelatih Malaga itu. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Rumor mengenai keinginan Manchesster City menjual gelandang Yaya Toure memantik reaksi Manuel Pellegrini. Pelatih asal Chili itu langsung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Malut United vs Arema FC, Imran: Kami Bertekad Membalas Kekalahan Sebelumnya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Pecco Bagnaia Petik Banyak Pelajaran Berharga dari MotoGP Thailand
- MotoGP 2025: Peluang Juara Alex Marquez di Mata Sang Kakak
- Jadi Kampiun MotoGP Thailand 2025, Marc Marquez Menyamai Rekor Legenda Ducati