Pellegrini Klaim Skuat City Terbaik di Inggris
jpnn.com - MANCHESTER - Manuel Pellegrini mencoba melakukan mind games jelang laga Manchester City kontra Liverpool pada pekan kedua Premier League di Etihad Stadium, Selasa (26/8) dini hari WIB.
Pelatih asal Chili itu sesumbar City memiliki skuat terbaik di Inggris. Hadirnya beberapa pemain anyar yang dipadu padankan dengan penggawa lama dianggap membuat tim berjuluk The Citizens itu kian tangguh.
“Saya pikir kami selalu lebih baik. Kami harus berkembang setiap musim. Tidak peduli dengan apa yang terjadi di tim lain. Kami punya skuat terkuat, bukan hanya di depan namun juga pertahanan,” terang Pellegrini sebagaimana dilansir laman Sky Sport, Senin (25/8).
Musim ini City sebenarnya disebut-sebut hanya menjadi unggulan kedua untuk merengkuh gelar juara Premier League. City dianggap kalah oleh Chelsea yang mendatangkan sederet pemain jempolan. Namun, Pellegrini tak keder dengan berbagai prediksi yang berkembang.
“Di Premier League hanya ada empat atau lima tim yang bisa memenangkan gelar juara. Jika kami ingin menang, kami harus berkembang. Namun, saya selalu mengatakan pemain kami merupakan yang terbaik di Premier League,” tegas Pellegrini. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Manuel Pellegrini mencoba melakukan mind games jelang laga Manchester City kontra Liverpool pada pekan kedua Premier League di Etihad
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sambut Kedatangan Kluivert, Sultan Optimistis Timnas Indonesia Makin Gemilang
- Berbeda dengan Shin Tae Yong, Patrick Kluivert Punya Janji Ini
- Patrick Kluivert Ungkap Pentingnya Peran Pemain Lokal dan Diaspora Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert Pengin Jairo Riedewald Membela Timnas Indonesia
- BMI Beri Layanan Refleksi Gratis di Soekarno Run 2025, Hasto Ikut Merasakan
- Menang Lagi di Seri Gresik, Popsivo Polwan Pimpin Klasemen Proliga 2025