Peludah Reporter NET Positif Gunakan 4 Jenis Narkotika

Peludah Reporter NET Positif Gunakan 4 Jenis Narkotika
Barang bukti kamera NET TV yang dirusak Kashira Ouzama. Foto: Fathan Sinaga/jpnn.com

jpnn.com - Penganiaya reporter NET TV, Kashira Ouzama ternyata pengguna narkoba tingkat tinggi.

Setelah dites urine, tersangka teridentifikasi aktif menggunakan empat jenis narkotika.

“Yang bersangkutan positif sementara yang kami periksa amphetamine, metamphetamine, obat-obatan, dan ganja," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Budi Hermanto di kantornya, Kamis (13/5).

Pria yang kerap disapa Budher ini melanjutkan, tes urine dilakukan karena saat pertama kali diciduk di daerah Kemang, karakter pelaku tampak menunjukkan gejala pengguna.

“Ternyata benar narkobaan (pengguna narkoba-red),” kata Budher.

Mengenai penyalahgunaan narkoba tersebut, kata dia, belum bisa dipastikan tersangka pengguna atau bandar.

Namun, barang bukti urine sudah diserahkan kepada Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan untuk ditindaklanjuti.

"Belum ada temuan barang bukti, nah apakah akan ada penggeledahan atau rehabilitasi itu akan ditindaklanjuti oleh Satuan Reserse Narkoba," kata Budher. (Mg4/jpnn)

Penganiaya reporter NET TV, Kashira Ouzama ternyata pengguna narkoba tingkat tinggi.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News