Pemain Asing Gemilang, Pertamina Fastron Raih Kemenangan di Final Four Proliga 2023

Pemain Asing Gemilang, Pertamina Fastron Raih Kemenangan di Final Four Proliga 2023
Selebrasi dari tim Jakarta Pertamina Fastron di babak final four Proliga 2023 saat berhadapan dengan Jakarta BIN. Foto: Dokumentasi Proliga

Terlihat bola-bola yang diberikan setter Timnas Indonesia itu banyak yang tidak sampai dengan sempurna kepada Fernanda Tome, dan Peiyan Chen.

Alhasil Jakarta Pertamina kembali berbalik unggul 2-1 seusai menang di gim ketiga dengan skor 25-18.

Performa Tisya yang semakin menurun membuat Jakarta Pertamina unggul delapan angka atas Jakarta BIN.

Jakarta Pertamina di atas angin seusai dua pemain asing mereka Oleksandra Bytsenko dan Marija Zelenovic tidak terbendung.

Alhasil Jakarta Pertamina akhirnya mampu meraih kemenangan perdana mereka di babak final four dengan skor 3-1 seusai unggul di gim keempat dengan skor 25-22.

Dengan hasil ini, semifinalis Proliga 2022 itu meraih poin sempurna dan berhak duduk di posisi ketiga klasemen sementara.

Kemenangan ini menjadi bounce back bagi Jakarta Pertamina setelah di laga sebelumnya takluk dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 1-3 (25-23, 14-25, 19-25, 19-25).

Adapun untuk Jakarta BIN, kekalahan dari Jakarta Pertamina membuat tim asuhan Octavian itu harus menelan pil pahit keduanya secara beruntun.

Tim bola voli Jakarta Pertamina Fastron akhirnya meraih kemenangan perdananya di babak final four Proliga 2023

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News