Pemain Asing PS Tira Ternyata Pernah Kena Kasus Doping

Pemain Asing PS Tira Ternyata Pernah Kena Kasus Doping
Khursed Beknazarov (kiri) dan Ciro Alves (kanan) saat diperkenalkan di Jakarta. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pemain anyar PS Tira Khursed Beknazarov berasal Tajikistan yang berposisi sebagai bek ternyata sempat jadi pembicaraan di Asia karena pernah dicoret dari Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan.

Penyebabnya, pemain yang musim 2018 lalu memperkuat Khujand FC di Tajikistan, saat di Incheon Korsel 2014 lalu, terbukti mengonsumsi doping. Akibatnya, setelah tim Tajikistan berhasil mengalahkan Singapura 1-0, dia langsung dipulangkan.

Memang, di ajang Asian Games 2014 saat itu banyak atlet yang positif melakukan doping. Beknazarov menjadi pemain keenam yang dipulangkan dari ajang olahraga terbesar Asia itu, lima tahun silam.

Asian Football Confederation (AFC) pun langsung bertindak setelah dia terbukti menggunakan methyllhexaneamine. Sanksi larangan bermain selama dua tahun diberikan kepadanya.

Pemain 24 tahun ini nantinya diharapkan bisa memberikan prestasi yang baik bagi PS Tira. Sebab, ada target tinggi manajemen untuk bisa menjadikan tim milik korps TNI ini untuk meraih prestasi tinggi di Liga 1 2019 mendatang.(dkk/jpnn)


Pemain anyar PS Tira Khursed Beknazarov berasal Tajikistan yang berposisi sebagai bek ternyata sempat jadi pembicaraan di Asia karena pernah dicoret dari Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News