Pemain Diminta Tidak Tambah Libur
Jumat, 24 Juni 2011 – 09:52 WIB
Menurut Liestiadi, latihan perdana yang akan digelar nantinya juga tergantung seperti apa hasil kongres ketiga PSSI 9 Juli mendatang. Terkait sanksi bagi pemain yang menambah liburnya, Liestiadi menyerahkan semuanya kepada manajemen PSM.
Baca Juga:
General Manager PSM, Husain Abdullah juga meminta pemain mematuhi jadwal latihan perdana. Sebagai pemain profesional, kata dia, maka pemain mesti memenuhi jadwal latihan yang sudah ditetapkan. "Soal sanksinya seperti apa, menjadi urusan pelatih kepala," kata Husain. Meski tak mau menjelaskan soal sanksi, tetapi biasanya ada pemotongan gaji berdasarkan kebiasaan selama ini.
Secara terpisah, pengamat sepak bola, Piet Heriyadi Sanggelorang berharap para pemain PSM supaya mampu menunjukkan sikap profesionalismenya dengan mematuhi jadwal latihan. Menurut dia, itu semua demi kebaikan tim ke depan.
"Saya juga berharap jajaran pelatih saat latihan perdana dimulai supaya memperhatikan fisik, psikis, dan teknik pemain. Ini harus digenjot lagi karena pemain lama berlibur dan tidak pernah menjalani latihan resmi," harap Piet. (ram)
MAKASSAR -- Latihan perdana pascalibur kompetisi putaran pertama Liga Primer Indonesia (LPI) sudah ditetapkan digelar pekan kedua Juli mendatang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Patrick Kluivert Beri Warning kepada Pemain Timnas Indonesia, Sejumlah Nama Terancam?
- Sambut Kedatangan Kluivert, Sultan Optimistis Timnas Indonesia Makin Gemilang
- Berbeda dengan Shin Tae Yong, Patrick Kluivert Punya Janji Ini
- Patrick Kluivert Ungkap Pentingnya Peran Pemain Lokal dan Diaspora Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert Pengin Jairo Riedewald Membela Timnas Indonesia
- BMI Beri Layanan Refleksi Gratis di Soekarno Run 2025, Hasto Ikut Merasakan