Pemain Muda Asal Flores NTT Ini Tengah Digandrungi Bobotoh

jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung kini punya bintang baru. Dia adalah Fulgensius Billy Paji Keraf. Sosok pemain 19 tahun ini digandrungi bobotoh setelah bermain apik dilaga kontra PS TNI.
Sekarang, pemain asal Flores NTT itu menjadi buruan bobotoh untuk sekedar berfoto atau meminta tandatangannya.
Bahkan tidak jarang dirinya harus 'menelantarkan' kegiatannya hanya untuk melayani bobotoh.
Sebelum Billy, ada nama Kim Jeffrey yang menjadi buruan bobotoh. Kim bahkan paling sering terakhir masuk ke dalam bis jika usai latihan. Hal itu juga kini dirasakan Billy.
"Bener ada yang aneh. Tapi kita harus menghormati bobotoh yang mau berfoto," ucap Billy saat ditemui di Mess Persib, Selasa (25/4).
Dielu-elu dan dipuja-puja oleh bobotoh, Billy mengaku tidak pernah terbayangkan. "Awalnya tidak terbayang, tapi jadi pesepakbola mimpi saya dari kecil," ujarnya.
Dengan kondisi seperti ini, Billy mengaku ada kebanggan tersendiri. Musababnya, dirinya bukan berasal dari intern Persib.
"Pasti bangga banget dikenal apalagi di kota Bandung kan bobotohnya sangat antusias, jadi saya harus berikan yang maksimal," pungkasnya. (pra)
Persib Bandung kini punya bintang baru. Dia adalah Fulgensius Billy Paji Keraf. Sosok pemain 19 tahun ini digandrungi bobotoh setelah bermain apik
Redaktur & Reporter : Budi
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat
- Klasemen Sementara Liga 1: Persib Makin Mentereng, Bali United Tertahan
- Evaluasi Bojan Hodak Seusai Persib Mengiris Tipis Bali United, Ini Jadi Sorotan!
- Persib Menang dari Bali United, tetapi Bojan Hodak Kurang Puas