Pemain Persib Ini Terancam Tak Tampil Lagi di Piala Presiden

jpnn.com - BANDUNG- Persib Bandung dipastikan tak bisa memanfaatkan tenaga winger senior M Ridwan di sisi laga Piala Presiden 2015. Pemain 35 tahun tersebut masih merasakan nyeri di telapak kaki kanannya saat harus berlari.
Dokter tim Persib, Rafi Ghani, menjelaskan kalau Magnetic Resonance Imaging (MRI) sudah dilakukan kepada Ridwan. Tapi, hasilnya belum keluar dan diperkirakan baru ada Selasa (29/9) hari ini atau besok Rabu (30/9).
"ya kami lakukan MRI karena sebelumnya sudah enggak ada keluhan, tapi pas latihan terakhir ada keluhan lagi," tuturnya dikutip dari situs Persib.
Dari hasil pemeriksaan awal, Rafi sudah mengetahui masalah peradangan di jaringan menjadi biang nyeri kaki M Ridwan. Melihat cedera tersebut, kemungkinan butuh waktu sekitar satu sampai dua pekan untuk sembuh.
"Kalau hasil MRI keluar baru kelihatan nanti butuh istirahat berapa lama," jawabnya. (dkk/jpnn)
BANDUNG- Persib Bandung dipastikan tak bisa memanfaatkan tenaga winger senior M Ridwan di sisi laga Piala Presiden 2015. Pemain 35 tahun tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia