Pemain PSM Makassar Bertekad Raih Tiga Poin Penuh di Kandang Sendiri

jpnn.com - PSM Makassar akan menjamu Persik Kediri pada pekan ke-25 Kompetisi Liga 1 musim 2022/2023.
Laga ini akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Minggu (18/2) sore.
Bermain di kandang sendiri, para pemain PSM bertekad meraih kemenangan. Bagi pemain Juku Eja kemenangan atas Persik Kediri sangat penting.
"Laga ini sangat penting bagi kami, kami akan berusaha untuk memenangkan pertandingan," kata bek PSM, Agung Mannan, Sabtu (18/2) petang.
Agung menambahkan semua pemain PSM memiliki motivasi tinggi untuk mempertahankan rekor kemenangan. Tiga poin akan membawa mereka bisa bertahan di puncak klasemen.
"Kami semua akan bekerja keras untuk meraih kemenangan. Tiga poin sangan penting bagi kami," tambahnya.
Kendati demikian, Agung meminta kepada rekan-rekannya untuk fokus dan kerja keras melawan Persik Kediri.
"Persik Kediri adalah tim kuat, kami harus fokus agar bisa meraih kemenangan," tegasnya.
Bermain di kandang sendiri, para pemain PSM bertekad meraih kemenangan. Bagi pemain Juku Eja kemenangan atas Persik Kediri sangat penting
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri
- Bermental Juara, Persib Bangkit di Hadapan Bali United
- Fantastis! Persib Menang Comeback dari Bali United
- Persib Vs Bali United 0-1 di Babak Pertama, Beckham Lolos dari Kartu Merah
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- 3 Bintang Bali United yang Bisa Bikin Pendukung Persib Gemas