Pemain Ramai-ramai Tuntut Gaji
Kamis, 21 Juli 2011 – 12:59 WIB
MEDAN-Tak sanggup lagi dikibuli oknum pengurus soal pembayaran gaji, tujuh pemain PSMS mengadu ke KONI Medan di Jalan Stadion Telanda, Rabu (20/7) kemarin. Mereka menuntut agar nasibnya diperhatikan. Sekitar 30 menit menanti di kantor KONI Medan yang baru itu, Opung Ladon akhirnya tiba dan menemui perwakilan para pemain. Menggebu-gebu, para pemain silih berganti mencecar Opung dengan curahan hati masing-masing. Mereka sudah muak terus dijanjikan soal pembayaran gaji oleh Sekretaris Umum PSMS, Idris SE.
Sekitar pukul 10.00 WIB, pemain yang berjasa membawa PSMS ke babak delapan besar Divisi Utama Liga Indonesia musim lalu berbondong-bondong mengadukan nasib. Yang dituju adalah Ketua KONI Medan, Dzulhifzi Lubis atau yang akrab disapa Opung Ladon.
Baca Juga:
Adalah Donny Fernando Siregar, Faisal Azmi, Tri Yudha Handoko, Ari Yuganda, Andi Setiawan, Ade Chandra Kirana dan Irwin Ramadhana yang mewakili 21 pemain lainnya.
Baca Juga:
MEDAN-Tak sanggup lagi dikibuli oknum pengurus soal pembayaran gaji, tujuh pemain PSMS mengadu ke KONI Medan di Jalan Stadion Telanda, Rabu (20/7)
BERITA TERKAIT
- Ini Permasalahan Arab Saudi Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Pelatih Arab Saudi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC