Pemain Terbaik Piala Menpora 2021 Dipanggil TC Timnas, Begini Katanya
jpnn.com, JAKARTA - Pemain terbaik Piala Menpora 2021, Marc Klok masuk dalam daftar 34 nama pemain Indonesia yang dipanggil ke pemusatan latihan Timnas Indonesia senior pada 1-10 Mei nanti di Jakarta.
Pemain naturalisasi asal Belanda itu mengaku senang, karena dirinya akhirnya mendapatkan panggilan resmi untuk mengikuti training camp (TC).
"Tentu saya sangat senang dan bangga hari ini saya resmi dipanggil mengikuti TC timnas Indonesia," kata Klok dilansir situs PSSI, Senin (26/4).
Menurut pemain 28 tahun tersebut, April dan Mei memang menjadi momen spesial bagi dirinya yang sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) tersebut.
"Saya mendapatkan gelar pemain terbaik, kemudian Persija menjadi juara Piala Menpora dan dua pekan lagi saya akan menunggu kelahiran anak pertama saya," lanjutnya.
Menjelang TC yang akan dihelat di Jakarta tersebut, Klok menegaskan kondisinya makin baik karena sudah diasah di turnamen pramusim.
Selain itu, mental eks pemain PSM Makassar tersebut makin bagus dan percaya diri usai mengantar Persija menjuarai Piala Menpora 2021.
"Saya bertekad memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia serta mengucapkan terima kasih kepada PSSI dan semua pihak yang telah membantu saya dalam proses naturalisasi," tegas Marc Klok. (dkk/jpnn)
Pemain terbaik Piala Menpora 2021 Marc Klok dipastikan tak bisa istirahat berlama-lama usai mengantarkan timnya, Persija, juara Piala Menpora 2021
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang
- Kapten Persib Bandung Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Seusai Ditahan Imbang Semen Padang
- Persib vs Lion City Sailors FC Sepi Penonton, Marc Klok Berpesan Ini kepada Bobotoh
- Liga 1: Persib Tanpa Marc Klok & David da Silva, Persebaya Tak Mau Remehkan Lawan
- Persib Bandung vs Persebaya Surabaya: Bojan Hodak Siapkan Skema Baru
- Larangan 3 Kali Bermain Liga 1, Marc Klok Fokus dengan Persib di AFC Champions League 2