Pemain Timnas pun Merasa Kecewa
Soal Batalnya Sejumlah Laga Ujicoba
Rabu, 17 November 2010 – 08:18 WIB
Putra pelatih Persibo Bojonegoro Sartono Anwar ini, pun mengaku buta dengan kualitas timnas Timor Leste yang akan dihadapi timnas Minggu lusa (21/11), di Stadion Jakabaring, Palembang. "Tapi U-16 mereka bisa mengalahkan timnas kita bulan lalu. Dari situ saya yakin bahwa saat ini Timor Leste sudah banyak mengalami kemajuan," bebernya.
Baca Juga:
Hal senada diungkapkan gelandang Tony Sucipto. "Ujicoba sangat berdampak kepada mental pemain. Sebagai pemain, saya pinginnya bisa beruji tanding melawan tim-tim yang kualitasnya di atas kita. Dengan begitu, akan bisa diketahui di mana letak kelemahan tim," ujar Tony.
"Jadi, saya sangat menyayangkan ada jadwal ujicoba yang tidak jadi digelar, dan kita hanya menghadapi tim-tim yang di atas kertas kualitasnya ada di bawah timnas Indonesia," sambung Tony.
Hari ini, para pemain sendiri diliburkan satu hari untuk menghormati Idul Adha. Latihan kemarin sore juga dipercepat, untuk memberi waktu kepada sebagian pemain yang akan pulang kampung merayakan Idul Adha bersama keluarga. Besok, timnas sudah kembali berlatih, dan Jumat lusa Alfred Riedl dan pasukannya akan bertolak ke Palembang, untuk menyongsong laga ujicoba melawan Timor Leste, yang akan dilanjutkan dengan menjamu Taiwan (24/11).
JAKARTA - Rencana ujicoba timnas yang berantakan tak hanya membuat tim pelatih yang kecewa. Para pemain pun merasakan hal yang sama. Bambang Pamungkas
BERITA TERKAIT
- Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas