Pemalsuan Paspor Gayus Dinilai Terencana
Kamis, 06 Januari 2011 – 14:15 WIB

Pemalsuan Paspor Gayus Dinilai Terencana
JAKARTA - Staf Ahli Kapolri, Kastorius Sinaga mengatakan, kasus pemalsuan dokumen atas penerbitan paspor terdakwa kasus mafia pajak, Gayus Tambunan, merupakan tindakan yang sudah terencana. Menurutnya, paspor Gayus tersebut seharusnya tidak diterbitkan, karena kasusnya menjadi perhatian publik.
"Imigrasi kan ada intelijennya. (Ini) Manipulasi yang sangat terencana. Kriminalitas di bidang administrasi keimigrasian yang harus diperbaiki," kata Kastorius Sinaga, di sela-sela diskusi di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (6/12).
Menurut Kastorius yang juga pengajar di Universitas Indonesia itu, intelijen keimigrasian harusnya bekerja mengumpulkan data-data terhadap orang yang melakukan tindak pidana. "Intelijen mengumpulkan data-data orang per orang yang tersangkut masalah pidana dan menarik perhatian publik, lalu kok bisa keluar paspor palsu atas nama dia? Ini terkait Gayus yang sudah satu tahun menghiasi media. Orang di jalan pun ngerti mukanya Gayus itu siapa," ujarnya.
Terbongkarnya pelesiran Gayus alias Sony Laksono, kata Kastorius pula, membuktikan adanya ketidakaturan sistem di keimigrasian, karena melibatkan Gayus yang sudah dikenal. "Ini bukan lagi keteledoran," ucapnya.
JAKARTA - Staf Ahli Kapolri, Kastorius Sinaga mengatakan, kasus pemalsuan dokumen atas penerbitan paspor terdakwa kasus mafia pajak, Gayus Tambunan,
BERITA TERKAIT
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi