Pemancing Ikan Temukan Jasad Perempuan di Sungai Selangis

jpnn.com, PAGARALAM - Penemuan sesosok mayat perempuan di pinggiran aliran Sungai Air Selangis, bikin heboh warga Lubuk Genting Kelurahan Ulu Rurah, Kecamatan Pagaralam Selatan, Rabu (26/9).
Rahmad Hidayat yang pertama kali melihat jasad tersebut langsung menghubungi anggota Polsek Pagaralam Selatan.
Kapolsek Pagaralam Selatan, Ipda Galuh Febri Saputra SIK mengatakan pihaknya sudah melakukan olah TKP.
“Jasad korban juga sudah dibawa menuju RSUD Besemah, guna dilakukan proses autopsi,” ujarnya.
Identitannya sudah diketahui bernama Rusminah. Kondisi mayat saat ditemukan sudah tinggal kerangka (tengkorak).
Febri mengatakan informasi pertama kalai diterima dari seorang pemancing ikan Selasa malam sekitar pukul 22.00 WIB.
“Karena kondisi jurang untuk menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) terjal dan kondisi yang gelap saat malam, akhirnya personel dari Polsek Pagaralam Selatan menuju ke lokasi pada Rabu pagi,” jelasnya. (ald)
Penemuan sesosok mayat perempuan di pinggiran aliran Sungai Air Selangis, bikin heboh warga Lubuk Genting Kelurahan Ulu Rurah, Pagaralam Selatan, Rabu (26/9).
Redaktur & Reporter : Budi
- Kasus Pembunuhan Gadis di Gorontalo Masih Misteri, Ini Kata Polisi
- Jasad Pria Berkaus Loreng TNI Ditemukan di Pantai Minajaya, Begini Kondisinya
- Kronologi Penemuan Mayat Mbak Sri yang Dibunuh Nasabah saat Menagih Utang
- Wahai Pembunuh Wanita di Kebun Teh Cianjur, Menyerahlah!
- Balita di Koja Ditemukan Tak Bernyawa di Dalam Ember Kamar Mandi
- Heboh Penemuan Mayat Wanita di Kebun Teh Cianjur